26.3 C
Jakarta
Monday, June 10, 2024

Inflasi 2023 di Bangka Belitung: Tantangan dan Prospek

Oleh: Yogi Cahyo Ginanjar, S.T., M.Si. -...

HUT ke 40, DPD ISPIKANI Kalimantan Timur Gelar Kegiatan Pengabdian Masyarakat

Dalam rangka memperingati 40 Tahun Ikatan Sarjana...

ISPIKANI Maluku Segera Gelar Musyawarah Daerah ke II di Ambon

TematikFisheriesISPIKANI Maluku Segera Gelar Musyawarah Daerah ke II di Ambon

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Sarjana Perikanan Indonesia (ISPIKANI) Provinsi Maluku akan melaksanakan Musyawarah Daerah ke-II pada sabtu, 4 mei 2024 yang dirangkaikan dengan Dialog Publik Perikanan Nasional bertempat di balai pertemuan nelayan Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Tantui Ambon. Hal tersebut disampaikan Armin Ishak mewakili Panitia Pelaksana Kegiatan (27/4)

Musyawarah Daerah II Ikatan Sarjana Perikanan Indonesia (ISPIKANI) Provinsi Maluku dan serangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan merupakan tindaklanjut dari Musda I yang bertujuan memilih dan menyusun kepengurusan baru dalam rangka mengimplementasikan tujuan organisasi guna mewujudkan  serta  mendorong  pembangunan perikanan di daerah yang berkelanjutan Kata Armin

Selain itu pula, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama sarjana perikanan di Provinsi Maluku, meningkatkan soliditas dan kualitas sarjana perikanan terhadap bidang kelimuannya dan memperkaya pustaka pengetahuan yang mampu membentuk karakter sarjana perikanan berwawasan Nusantara, apalagi kita ketahui bersama bahwa Maluku adalah salah satu provinsi berkarakteristik kepulauan dan memiliki sumberdaya perikanan yang begitu besar sehingga SDM Perikanan harus disiapkan sejak dini lanjut Armin

Musyawarah Daerah ke II mengusung tema “Kolaborasi ISPIKANI Maluku dalam Pembangunan Perikanan Daerah Yang Berkelanjutan” dalam pelaksanaanya nanti akan dihadiri oleh Ketum Umum DPP ISPIKANI Agus Suherman yang saat ini menjabat sebagai Staf Ahli Menteri Kelautan dan Perikanan RI bidang Ekologi dan Sumber Daya Laut. sebut Armin

Sebelum pelaksanaan Musda akan dirangkaikan dengan kegiatan lapangan berupa restocking perairan dan Dialog Publik Perikanan Nasional dengan topik Menilik Masa Depan Perikanan Maluku dalam Konteks Kebijakan Nasional yang menghadirkan Plt. Dirjen Perikanan Tangkap KKP RI, Direktur Kelautan dan Perikanan Bappenas, Akademisi Prof Alex SW Retraubun, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Maluku , NGO EcoNusa, Pelaku Usaha Perikanan, dan Ketua Kelompok Nelayan Tuna Abadi La Irfan. Ungkap Armin

Semoga rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan berjalan dengan lancar dan sukses, oleh karena itu mohon doa dan dukungan baik moril dan materil dari seluruh stakeholder dan insan perikanan Maluku. Kiranya semua kegiatan yang akan kami laksanakan nanti bermanfaat bagi pengelolaan perikanan Maluku kedepannya. Untuk keikutsertaan peserta dalam kegiatan nanti dapat menghubungi Panitia melalui no WA 081318539186. Tutup Armin

Untuk diketahui bersama bahwa Ketua DPD ISPIKANI Provinsi Maluku saat ini adalah Dr. Djalaludin Salampessy yang saat ini menjabat sebagai Asisten 1 Sekda Maluku dan merangkap sebagai Pj. Bupati Kabupaten Buru dan merupakan Alumni Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura angkatan 1990.

Check out our other content

Check out other tags:

Most Popular Articles